Pesona Kampung Bewang, Bintang Aceh Tengah/foto.Blogkampungbewang |
Takengon - Kampung Bewang merupakan salah satu Kampung dari 23 Kampung yang terletak di kemukiman Bintang Kecamatan Bintang Kabupaten Aceh Tengah yang berjarak 1530 meter dari pusat kecamatan. Luas wilayah Kampung Bewang 175 Ha, yang terbagi ke dalam 3 dusun yaitu Dusun Ujung Sere, Dusun Teluk Tengulon, dan Dusun Kelong Perau dengan jumlah penduduk ± 265 jiwa yang mayoritas penduduknya bermata pencaharian sebagai petani dan perkebunan serta Nelayan Tradisional.
Sejarah Kampung
Pada waktu dulu pada masa kerajaan Raja Ilang ada seorang penghulu Kampung yang memperebutkan suatu wilayah merupakan perbatasan Raja Bukit, sekarang ini merupakan kampung Linung Bulen I. Maka terjadilah pertentangan diantara penghulu Raja Bukit dan Raja Ilang untuk memperenutkan wilayah perbatasan tersebut, pada waktu itu datanglah seorang Hakim ( Pemberi Keputusan ). Hakim tersebut berasal dari Kampung Pesisir, beliau memberitahukan kepada penghulu dari Raja Bukit dan Raja Ilang dan di hadiri oleh banyak tokoh-tokoh kampung, hakim berkata bek wang yang artinya jangan pake uang.
Maksudnya didalam masalah ini jangan ada yang suap menyuap. Dari kata itulah maka masyarakat menetapkan Kampung tersebut menjadi kampung Bewang dan selanjutnya Kampung Bewang bergabung dengan Kampung Linung Bulen I.
Bewang merupakan pemekaran dari Kampung Linung Bulen I yaitu pada tahun 2001 yang di prakarsai oleh Bapak Taharuddin dan oleh tokoh-tokoh masyarakat yang lain, maka lahirlah Kampung Bewang menjadi kampung Definitif.
Kampung Bewang pertama kali dipimpin oleh Reje Kampung Yang bernama Hairuddin dan Banta/Sekertaris M. Kasim menjadi Reje Kampung tahun 2001 dan pada tahun 2002 Reje kampung masih Hairuddin tetapi Banta/sekertaris diganti yaitu Taharuddin, karena pada tahun 2002 terjadi komplik maka Reje kampung mengundurkan diri dan digantikan oleh Taharuddin yaitu sampai dengan tahun 2004.
Tahun 2005-2007 Reje Kampung digantikan oleh Zulkarnai dengan Banta/sekertaris Basrah. Dan pada tahun 2008-2009 digantikan oleh Budiman dan Sekertaris Hairuddin. Pada Tahun 2010 digantikan oleh Raduansyah dengan Sekertaris Hairuddin.
Sumber : http://kampungbewang.blogspot.com/2013/04/kampung-bewang-takengon-aceh-tengah.html